TRUE

Page Nav

HIDE
GRID_STYLE
TRUE

Breaking News:

latest

Media Visit Transformation of Public Relations and Marketing Communication in the Digital Era

Bogor, IMC - Mahasiswa program studi Komunikasi Sekolah Vokasi IPB University, telah melaksanakan kegiatan Media Visit yang merupakan salah ...


Bogor, IMC - Mahasiswa program studi Komunikasi Sekolah Vokasi IPB University, telah melaksanakan kegiatan Media Visit yang merupakan salah satu bentuk dari pemenuhan tugas mata kuliah Media Relations. Dengan mengangkat tema 'Get to Know About Public Relations and Marketing Communication', kegiatan tersebut diharapkan dapat memberikan informasi sekaligus memperkaya wawasan dan pengetahuan seputar Public Relations dan Marketing Communication di era digital bagi para audiens, terutama mahasiswa/i Komunikasi SV IPB University Angkatan 57.

Kegiatan Media Visit tersebut dikemas semenarik mungkin dan berjalan dengan sebagaimana mestinya, yang mana acara tersebut berupa talkshow yang bertujuan untuk mengetahui transformasi yang terjadi dalam lingkup Public Relations dan Marketing Communication masa kini, yakni di era digital. Acara tersebut mengundang narasumber yang memiliki kredibilitas dalam bidang Public Relations dan Marketing Communication, adapun pemaparan materi dilakukan pada sesi tanya jawab yang dipandu oleh moderator.

Pada sesi talkshow pertama, dikepalai oleh narasumber dari pihak media, yakni Hilda Trianutami selaku Head Marketing Communication dari RDK FM, beliau menyampaikan bahwa tantangan utama dalam Marketing Communication di era "Perubahan dari sebelumnya ke era digital menjadi lebih fleksibel untuk melaksanakan komunikasi dibandingkan dahulu yang mana ketika akan bertemu klien jaraknya jauh, harus menentukan tempat yang sama dan membuat perjanjian bertemu secara langsung (face-to-face) sehingga di era digital ini lebih dimudahkan

karena teknologi yang semakin pesat, seperti halnya dapat melalui fitur chatting,

zoom meeting dan platform-platform lainnya yang mendukung komunikasi virtual dengan klien dan dengan mudah melakukan koordinasi", ujarnya saat kegiatan Media Visit pada sesi tanya jawab via zoom meeting pada Jumat, 12 November 2021. Tak jauh berbeda dengan pendapat narasumber pada sesi talkshow pertama, Emmy Kuswandari selaku National Media, Global Communication APP Sinar Mas sekaligus Trainer CPROCOM mengatakan bahwa manajemen waktu yang baik juga menjadi salah satu hal penting yang harus dimiliki bagi praktisi Public Relations.

"Kemampuan basic yang harus dimiliki oleh seorang praktisi Public Relations yaitu komunikasi yang membangun interaksi dengan para audiens, harus menguasai di tata kelola seperti pra produksi, produksi dan pasca produksi untuk mem-brandinga cara, harus mengatur manajemen waktu serta mengelola stres", ujarnya.

Ia pun menambahkan, hal yang harus diperhatikan oleh praktisi Public Relations yaitu dengan selalu menjaga penampilan rapi, sopan dan sesuai dengan kondisi. Tak lupa kerja keras dan kerja cerdas. Menggali informasi, menganalisa dan menemukan relasi yang tepat.

Setelah sesi tanya jawab usai, sebagai ucapan terima kasih masing-masing narasumber diberikan sertifikat.

No comments